Minggu, 13 Desember 2009

TELEMATIKA

Seiring dengan perkembangan zamoloan kata TELAMATIKA, udah tidak aneh lagi terdengar. Bahkan perkembangan zaman yang semakin cepat membuat kita terus di manjakan dengan berbagai tehnologi yang super canggih,serta memudahkan kita dalam berbagai hal. Hal ini di karena telematika mengalami inovasi yang begitu cepat.
Namun sebelum berbicara tentang TELAMATIKA kita harus mengetahui terlebih dahulu asal mula TELEMATIKA. Para praktisi mengatakan bahwa TELEMATICS merupakan perpaduan dari dua kata yaitu dari “TELECOMMUNICATION and INFORMATICS” yang merupakan perpaduan konsep Computing and Communication. Istilah telematika juga dikenal sebagai “the new hybrid technology” karena lahir dari perkembangan teknologi digital. Dalam wikipedia disebutkan bahwa Telematics juga sering disebut dengan ICT (Information and Communications Technology).
Perkembangan ini memicu perkembangan teknologi telekomunikasi dan informatika menjadi semakin terpadu atau populer dengan istilah konvergensi. Semula Media masih belum menjadi bagian integral dari isu konvergensi teknologi informasi dan komunikasi pada saat itu. Belakangan baru disadari bahwa penggunaan sistem komputer dan sistem komunikasi ternyata juga menghadirkan Media Komunikasi baru. Lebih jauh lagi istilah TELEMATIKA kemudian merujuk pada perkembangan konvergensi antara teknologi TELEKOMUNIKASI, MEDIA dan INFORMATIKA yang semula masing-masing berkembang secara terpisah. Konvergensi TELEMATIKA kemudian dipahami sebagai sistem elektronik berbasiskan teknologi digital atau {the Net}. Dalam perkembangannya istilah Media dalam TELEMATIKA berkembang menjadi wacana MULTIMEDIA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar